Selasa, 28 Januari 2014

POWER OF GIVING

Tanah tak pernah mengaduh walau diinjak-injak manusia.  Matahari tidak pernah mengeluh walau setiap hari harus memberi cahayanya ke bumi.
Akankah kita tersentuh dan dengan tulus memberi orang-orang yg membutuhkan??

"Sesungguhnya orang-orang yg bersedekah baik laki-laki maupun perempuan dan meminjamkan kepada Allah pinjaman yang baik ,niscaya akan dilipatgandakan pembayaran kepada mereka"
(Qur'an surat ke 57 ayat 18)

Kamis, 16 Januari 2014

JALAN LURUS

Ikutilah hal-hal yg benar dan jangan berharap kebenaran akan mengikuti kita.
Kebenaran itu spt rel yg terbentang lurus menuju suatu titik (keridhoan ALLAH).
Sedangkan kita adalah penumpang kereta yg akan melintasi rel tsb.
Kita dilahirkan ketika rel itu sdh ada ,sdh jadi lurus dan memanjang.Jadi dalam hidup ini ikutilah rel yg lurus itu..jalan kebenaran..
Jangan pernah berniat untuk mengubah haluan atau bahkan membuat rute sendiri karena akan mengundang petaka buat diri kita...

Rabu, 15 Januari 2014

Usia mudamu

Ketika usia manusia bertambah, tak mungkin seseorang akan muda selamanya, suka atau tidak, siap atau tidak  seseorang akan menjadi tua.
Ketika banyak anak muda menghabiskan waktunya dalam kebebasan berekspresi yg tanpa kendali ,pada dasarnya mereka hanya mempersiapkan "Penjara" untuk masa depannya sendiri. Mereka akan terkurung dalam penjara kehidupan yg penuh kesempitan, konflik bahkan diabaikan orang karena mereka seakan telah menghabiskan "madunya" masa muda.
Maka janganlah sampai terjebak oleh hawa nafsu yg akan menjerumuskan dlm penjara yg mengurung kita di kemudian hari.....Hari esok itu ditentukan hari ini.....

Senin, 13 Januari 2014

SEBUAH CATATAN

Apabila semua yg kita kehendaki selalu kita MILIKI lalu darimana kita akan belajar IKHLAS.
Apabila semua yg kita impikan selalu TERWUJUD lalu darimana kita akan belajar SABAR.
Apabila setiap do'a kita selalu TERKABUL lalu bagaimana kita akan belajar IKHTIAR.
Seseorang yg dekat dengan TUHAN bukan berarti tidak ada AIR MATA.
Seseorang yg ta'at pada TUHAN bukan berarti tidak ada KEKURANGAN.
Seseorang yg tekun berdo'a bukan berarti tidak ada MASA SULIT.

Biarlah Tuhan yang berdaulat sepenuhnya atas hidup kita, karena Tuhan tau yg tepat untuk memberikan apa yang TERBAIK.

Jumat, 10 Januari 2014

Morning

Setiap pagi menjelang ,ingatlah bahwa pagi itu terasa sangat panjang bagi berjuta orang sengsara, sedangkan kita berada dalam nikmatnya kaya yg serba tersedia.
Pagi itu terasa membosankan bagi berjuta orang kelaparan , sedangkan kita berada dalam keadaan kenyang....maka bersyukurlah...

Selasa, 07 Januari 2014

BUAH DARI POHON KEHIDUPAN

Tirulah pohon yg sedang berbuah, meski manusia melemparinya dgn batu...seakan-akan pohon itu berkata : "walau kalian melempari aku dgn batu namun aku tetap memberimu buah dariku..

Sejatinya kita harus selalu berbuat baik dan menebar berbagai manfaat untuk orang disekitar kita meski orang lain tdk menghargai bahkan mereka membalasnya dengan keburukan...

Sabtu, 04 Januari 2014

SMART vs STUPID STORY

Ketika orang bodoh sulit mendapat pekerjaan, akhirnya berbisnis. Agar bisnisnya berhasil,ia merekrut orang pintar.
Walhasil bosnya orang pintar itu adalah orang bodoh.
Orang bodoh sering melakukan kesalahan, maka ia rekrut orang pintar untuk memperbaiki yg salah tsb.
Walhasil orang bodoh memerintah orang pintar.
Orang pintar belajar untuk mendapatkan ijazah dan cari kerja. Namun orang bodoh selalu berpikir secepatnya agar mendapatkan uang untuk membayar orang pintar.
Orang bodoh berpikir pendekuntuk memutuskan sesuatu yg dipikirkan panjang2 oleh orang pintar.
Walhasil orang pintar menjadi staffnya org bodoh.
Saat bisnis org bodoh mengalami kelesuan, dia PHK orang pintar, tapi saat bisnis org bodoh maju, org pintar yg bekerja padanya akan menghabiskan waktu untuk bekerja keras ,namun org bodoh tinggal menghabiskan waktunya untuk menikmati dgn bersenang-senang.
Mata orang bodoh selalu mencari apa yg bisa dijadikan duit, sedangkan org pintar selalu mencari kolom lowongan kerja.
Orang sukses seperti Bill Gate atau Henry Ford atau Liem Swie Liong ,mereka tdk sekolah sampai sarjana ,tapi ia terkaya di dunia. Ribuan orang pintar bekerja untuk mereka, ribuan orang bergantung hidup pada mereka.

Jadi pilih mana? jadi orang yg pintar atau orang yg bodoh?
JADILAH ORANG YG BODOH TAPI PINTAR, bukan ORANG PINTAR TAPI BODOH